CALIFORNIA - Google akan mengundang sebagian penggunanya untuk bisa menguji coba layanan Gmail mereka yang baru. Fitur ini diprediksi akan semakin beragam dan mempermudahkan pengguna Gmail.
Tidak tanggung-tanggung, Google langsung menyediakan 13 fitur baru sekaligus dalam halaman pengaturan Gmail. Para pengguna Gmail diperbolehkan untuk mencoba langsung fitur-fitur ini dan dipersilakan untuk memberikan kritik dan sarannya kepada pihak Google.
"Ide dasar uji coba ini adalah para pengguna Gmail dimungkinkan untuk mendapatkan apa yang mereka mau. Kami bisa meraih puluhan juta orang pengguna dan mendapatan feedback dari layanan ini," ujar Manager Produk Gmail Keith Coleman seperti dilansir melalui Cnet News, Jumat (6/6/2008).
Beberapa fitur yang ditawarkan adalah berbagai macam tool yang sangat unik. Misalnya saja Mouse Gesture yang memungkinkan pengguna Gmail untuk beraksi hanya dengan menggerakkan mouse. Email Addict yanng memungkinkan pengguna mengunci email miliknya selama 15 menit atau lebih.
Selain itu masih banyak lagi fitur Google lainnya yang ditawarkan. Ada quick link tool, superstars, fixed-width font option, custom keyboard shortcuts, signature tweaks dan Muzzle.
sumber : okezone.com